Jakarta, 8 April 2025 – PT Multi Bangun Abadi (MBA) baru-baru ini mengumumkan pergantian direktur utama dalam rapat pemegang saham yang dipimpin oleh Dewan Komisaris perusahaan. Bapak Budi Harjono resmi mengundurkan diri dari jabatannya setelah 1,5 tahun memimpin dengan alasan personal. Dan kini posisinya kini diisi oleh Bapak Zakky Mubarok. Pergantian ini tentunya sejalan dengan PT MBA sebagai perusahaan dengan layanan tenaga kerja terpercaya dan solusi terbaik dalam manajemen sumber daya manusia, khususnya di sektor outsourcing Indonesia.
Acara serah terima jabatan berlangsung khidmat di Graha MBA pada Selasa (8/4), dihadiri oleh seluruh karyawan dan dewan komisaris yang menyaksikan momen penting ini. Dalam sambutannya, Bapak Budi Harjono menyampaikan rasa terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung perusahaan selama masa kepemimpinannya. “Ini adalah momen penuh kebanggaan sekaligus haru. Saya berterima kasih atas kerja sama dan dedikasi semua pihak yang telah bahu-membahu mencapai target perusahaan,” ujarnya.
Bapak Zakky Mubarok bukanlah sosok baru bagi PT MBA; sebelumnya beliau menjabat sebagai General Manager Corporate Strategy, Product and Marketing. Dengan pengalaman lebih dari 20 tahun di berbagai sektor seperti Telekomunikasi (Telco), Pembiayaan (Financing), Start-up, dan ICT, beliau memiliki latar belakang kuat sebagai Project Manager dengan fokus pada perbaikan proses serta manajemen SDM.
Dalam sambutan pertamanya sebagai direktur baru, Bapak Zakky Mubarok menekankan pentingnya konsistensi dan kolaborasi tim untuk mencapai tujuan bersama. “Mari kita pertahankan hal-hal baik yang sudah dicapai dan terus berkomitmen menjalankan strategi demi mencapai target bersama,” ajaknya kepada seluruh karyawan.
Acara ditutup dengan ucapan selamat dari karyawan serta sesi halal bi halal sebagai simbol kebersamaan. Pergantian direktur ini tidak hanya menjadi babak baru bagi PT Multi Bangun Abadi tetapi juga memperkuat komitmen perusahaan untuk menyediakan solusi manajemen sumber daya manusia terbaik dalam industri outsourcing Indonesia yang semakin kompetitif.
Dengan dukungan penuh dari tim, PT Multi Bangun Abadi siap melangkah ke level berikutnya dalam memberikan layanan unggulan kepada klien-klien tercinta!